Selasa, 13 Oktober 2009

Professional Studies

Professional Studies
Vivi Dayati
Marketing 11-1c


Leadership (kepemimpinan) merupakan suatu kata yang cukup akrab di telinga kita.Mungkin kita pernah dengar frase Latihan Dasar Kepemimpinan(LDK), Leadership Trainig dan lain-lainnya.Latihan tersebut ditujukan untuk para pimpinan organisasi dengan harapan yang bersangkutan bias mengarahkan organisasinya kepada tujuan untuk apa organisi itu ada.Dari berbagai sumber dan Literatur,mudah didapat bahwa leadership merupakan sarana untuk merangsang terjadinya teamwork,berpandangan jauh ke depan dan membangun trust(saling percaya) dan juga menjalin kekompakan bersama.Kemampuan leadership merupakan kemampuan unutk menggerakan orang,sementara kemampuan manajerial adalah kemampuan untuk menata dan mengalokasikan sumber daya. Kedua hal ini harus terkombinasi agar menghasilkan outcomes yang diinginkan. Tidak semua manajer didalam struktur organisasi memiliki kemampuan leadership yang baik.Oleh karena itu posisi leader tidak hanya menjadi hak manajer.Siapa pun yang mempunyai inisiatif dan ide-ide yang dapat mengatasi segala permasalahan yang ada,bisa menjadi leader.



Pemimpin yang efektif mempunyai kemampuan untuk bekerja pada tingkat yang lebih tinggi. Mereka lkpk akan sangat jarang menggunakan tekanan atau bonus, tetapi lebih banyak mengandalkan inspirasi. Mereka memberi inspirasi kepada orang untuk mencapai tujuan yang sama sekali tidak terbayangkan dan terpikirkan sebelumnya. Para pemimpin seperti inilah sebenarnya yang mempunyai pengikut. Lalu pertanyaannya adalah, bagaimana mereka melakukan itu? Dari pengalaman kami baik dengan memperhatikan para pemimpin dan dari hasil riset berbagai literature yang ada, ada 4 (empat) elemen utama untuk kepemimpinan yang efektif: mempunyai pengalaman sukses, memiliki visi, menghargai orang lain, dan pribadi yang kredibel.
pengalaman sukses juga tidak akan menjamin anda menjadi pemimpin yang efektif, namun itu merupakan persyaratan untuk dipertimbangkan menjadi seorang pemimpin. Jika anda belum punya pengalaman sukses, maka anda harus mendapatkannya dulu. Mulailah dengan kemenangan kecil-kecil, kemudian lanjutkan lagi dengan beberapa tugas yang lebih menantang dan belajarlah dari kesalahan/kegagalan sepanjang perjalanan tersebut. Selanjutnya, berhati-hatilah jangan sampai
kesuksesan yang sudah dicapai membuat anda jadi besar kepala, karena dengan begitu anda akan kehilangan kredibilitas yang sangat penting untuk seorang pemimpin yang efektif.
(www.google.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar